Sticky Post
Cara Mengolah Daging Sapi Supaya Empuk dan Lembut
Cara mengolah daging sapi agar empuk dan lembut harus dikuasai oleh Anda para ibu rumah tangga. Soalnya seringkali olahan sapi memiliki tekstur yang masih alot. Tentu saja hal ini akan mengurangi kenyamanan mereka yang menikmati olahan Anda.
Tak sedikit orang merasa kecewa dan trauma karena menikmati olahan sapi alot seperti ini. Untuk Anda yang pernah mengalami hal seperti ini dan tidak ingin mengalaminya lagi, tak usah khawatir lagi.
Ternyata ada beberapa cara mudah yang bisa dilakukan untuk membuat daging sapi menjadi empuk dan jauh lebih lembut. Tentu saja dibutuhkan bahan-bahan tambahan agar cara-cara ini bisa dilakukan dengan baik dan benar. Langsung saja Ini dia penjelasan lebih detailnya.

Campurkan Daun Pepaya atau Nanas pada Daging Sapi yang Hendak Diolah
Cara mengolah daging sapi agar empuk dan lembut pertama adalah dengan mencampurkan nanas atau daun pepaya. Caranya juga sangat mudah. Pertama Anda hanya perlu memarut nanas hingga lembut dan kemudian membalurkannya ke seluruh permukaan daging yang hendak diolah.
Diamkan beberapa saat, lakukan sebentar saja karena kandungan pada nanas ini akan membuat tekstur beef menjadi hancur jika terlalu lama. Anda juga bisa mencoba menggunakan daun pepaya kalau tidak memiliki nanas.
Caranya sama saja, iris daun pepaya secara kasar dan kemudian balurkan ke seluruh permukaan daging sapi yang Anda miliki. Lalu diamkan saja selama 10 menit. Setelahnya Anda bisa langsung membilas olahan sapi tersebut.

Gunakan Baking Soda untuk Melembutkan Daging Sapi
Cara mengolah daging sapi agar empuk dan lembut lainnya adalah dengan menggunakan baking soda. Untuk Anda yang kesulitan, baking soda ini bisa ditemukan di toko kue. Harganya juga tidak terlalu mahal. Jadi akan mengurangi biaya operasional saat mengolah daging sapi ini.
Caranya melakukannya juga tidak terlalu sulit. Pertama Anda hanya perlu menyiapkan baking soda dan menaburkannya ke seluruh permukaan daging sapi Anda. Setelahnya diamkan olahan tersebut selama 1 jam.
Baking soda ini memiliki senyawa yang bisa memecah kolagen pada sapi. Hal inilah yang membuat daging sapi Anda menjadi jauh lebih lunak. Setelah mencapai 1 jam Anda hanya perlu mencuci olahan sapi tersebut dengan air dingin. Kalau bisa direndam dulu selama kurang lebih 15 menit. Hasilnya akan jauh lebih maksimal.
Gunakan Cuka atau Jus jeruk
Cara mengolah daging sapi agar empuk dan lembut lainnya adalah dengan menggunakan cuka ataupun jus jeruk. Cairan asam pada kedua jenis cairan tersebut sangat pas untuk melunakkan daging. Hal ini juga sekaligus menambahkan citarasa pada daging yang hendak Anda olah.
Gunakan jus dengan kandungan asam yang tinggi seperti misalnya jus nanas, jus jeruk nipis, ataupun jus lemon. Sedangkan kalau Anda lebih berminat menggunakan cuka, Anda bisa memilih cuka apel sebagai solusi.
Garam Laut Juga Bisa Menjadi Solusi
Trik mengolah beef jadi empuk selanjutnya adalah dengan menggunakan garam laut. Garam laut yang biasa Anda temukan di dapur memiliki pengaruh besar untuk melunakkan daging. Caranya juga sangat mudah.
Anda hanya perlu menaburkan garam laut ini ke permukaan daging yang hendak diolah. Diamkan saja setelah satu jam. Setelahnya Anda bisa langsung membasuhnya dengan air bersih. Garam dapur ini sangat bagus untuk menghancurkan ikatan protein pada daging. Bagaimana? Mudah sekali bukan Cara mengolah daging sapi agar empuk dan lembut ini?
Daftar Makanan Paling Aneh dari Berbagai Negara
Setiap negara pastinya memiliki makanan paling aneh yang akan membuat Anda terheran-heran. Namun tentu saja di negeri asalnya, makanan aneh tersebut menjadi makanan yang sangat digemari. Alasan kenapa makanan tersebut disebut aneh adalah karena bahan-bahannya memang tidak wajar.

Untungnya, di Indonesia sendiri tidak ada makanan aneh seperti di luar negeri. Kami rasa, semuanya masih wajar-wajar saja. Berbeda dengan negara lainnya, negeri kita ini mungkin jauh lebih selektif dalam memilih makanan. Soalnya Indonesia sendiri adalah negara yang sangat kaya dengan flora dan fauna.
Jadi mungkin leluhur kita dulu tidak kesulitan mencari makanan sehingga tidak perlu memakan yang aneh-aneh. Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan informasi mengenai beberapa makanan paling aneh dari berbagai negara di dunia. Penasaran apa saja daftarnya? Simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.
Balut dan Duong Dua dari Asia
Makanan aneh pertama yang bisa Anda cicipi adalah balut. Balut ini berasal dari negara tetangga Filipina yang merupakan Negara dari Asia Tenggara. Namanya pasti terdengar asing bagi Anda. Namun untuk lebih jelasnya, balut ini adalah telur itik yang didalamnya masih ada embrio utuh dengan bentuk yang mendekati sempurna.
Sebelum dimakan, balut biasanya direbus terlebih dahulu sampai matang. Di Filipina sendiri, makanan satu ini biasanya dijual di banyak pedagang kaki lima. Tak hanya di Filipina saja, Anda juga bisa menemukan balut di wilayah Kamboja dan Vietnam.
Meskipun terlihat menjijikkan, ternyata balut memiliki kandungan protein yang sangat tinggi dan sangat bagus untuk meningkatkan vitalitas pada bola gelinding pria.
Jenis makanan aneh selanjutnya berasal dari Vietnam dan bernama duong dua. Duong dua sendiri adalah sejenis ulat berukuran besar yang berasal dari pohon kelapa. Cara penyajian Duong dua sangatlah beragam. Meskipun terlihat menjijikkan menonton nyata duong dua ini memiliki kadar protein tinggi dan baik untuk kesehatan

Casu Marzu dari Italia
Makanan paling aneh selanjutnya adalah casu marzu yang berasal dari Italia. Penganan satu ini adalah sejenis keju tradisional dari wilayah Sardinia. Biasanya casu marzu dibuat dengan bahan baku keju pecorino yang berasal dari susu domba perah.
Yang membuat casu marzu menjadi aneh adalah karena kondisinya disajikan setelah busuk. Saat Anda mengkonsumsinya, di dalam jenis keju satu ini ada banyak sekali belatung yang berasal dari sejenis lalat khusus. Lalat khusus ini kemudian bertelur di dalamnya ketika di jemur sehingga mengeluarkan belatung.
Casu marzu harus dimakan ketika belatungnya masih ada. Kalau belatungnya sudah mati, makanan satu ini justru malah menjadi sangat beracun. Karenanya tak mengherankan kalau jenis makanan satu ini sudah dilarang oleh Uni Eropa untuk dipasarkan. Tapi Anda masih bisa mendapatkannya di pasar gelap Italia kalau menginginkannya.
Surstromming dari Swedia
Makanan teraneh selanjutnya berasal dari Swedia dan bernama surstromming. Nama satu ini pasti sangat asing bagi Anda. Namun di Swedia sendiri, makanan satu ini sangatlah populer. Surstromming adalah sejenis ikan herring baltik mentah yang sudah mengalami fermentasi dan dimasukkan ke dalam kaleng sarden.
Jadi bisa dibilang panganan satu ini adalah olahan ikan busuk. Baunya sendiri sangat menusuk. Namun di Swedia sendiri makanan sustromming sangatlah disukai. Bahkan biasanya orang Swedia mengkonsumsi surstromming ini bersama dengan roti dan kentang pada saat sarapan.
Surstromming sangat populer di Eropa. Namun peminat terbesarnya adalah orang Swedia itu sendiri. Biasanya makanan paling aneh satu ini dikonsumsi di ruangan terbuka karena bau busuknya sangatlah mengganggu.
Cara Memasak Tumis Bayam Jepang yang Sehat dan Sederhana
Cara memasak tumis bayam Jepang sebenarnya tidak selalu sulit. Namun seringkali orang-orang tidak terlalu memahami bagaimana cara mengolah jenis daun satu ini dengan baik dan sehat. Inilah yang sering membuatnya jadi tidak enak. Soalnya ada trik khusus dalam mengolah jenis sayuran satu ini.
Perlu diketahui, bayam ini memiliki kandungan zat besi yang sangat tinggi. Karenanya cara pengolahan jenis sayuran satu ini harus sesuai dengan aturan kesehatan yang ada. Hal ini berlaku bagi semua jenis bayam, termasuk varian spinak Jepang yang sedang kita bahas ini.
Bayam Jepang dikenal dengan nama horenzo di negeri aslinya. Namun di Indonesia sendiri bayam jenis satu ini lebih populer dengan nama spinak. Sebagaimana sayuran pada umumnya, jenis sayuran satu ini bisa Anda olah menjadi berbagai menu masakan yang lezat. Salah satunya adalah tumis.
Cara memasak tumis bayam Jepang ini sendiri tidak terlalu sulit. Bahkan bisa dibilang proses pembuatannya sangatlah sederhana. Tentu saja ada bahan-bahan yang harus Anda siapkan terlebih dahulu untuk membuatnya.

Bahan-Bahan yang Diperlukan
Untuk membuat tumis spinak, sudah tentu Anda harus mempersiapkan bahan-bahannya terlebih dahulu. Tak perlu khawatir karena bahan-bahan ini bisa dengan mudah Anda temukan di warung atau toko terdekat. Langsung saja, ini dia bahan-bahan yang harus Anda siapkan tersebut
- bayam Jepang atau horenso 500 gram saja
- cabai merah berukuran besar 1 buah
- minyak goreng secukupnya untuk menumis bahan-bahan
Selain menyiapkan bahan baku utama tersebut, Anda juga harus menyiapkan bumbu tumis dalam resep kita kali ini. Berikut ini bumbu tumis yang harus Anda persiapkan :
- bawang putih ukuran sedang 2 siung saja
- jahe 2 luas ukuran kecil
- kecap asin 1 sendok makan saja
- garam dapur secukupnya
- merica bubuk yang biasa dijual di warung secukupnya
Apabila bahan-bahan tersebut sudah Anda siapkan seluruhnya, kita bisa melanjutkan cara memasak tumis bayam Jepang ini ke tahap selanjutnya.

Memasak Tumis Bayam Jepang yang Sehat dan Mudah
Sebelum melanjutkan proses ke tahap selanjutnya, pastikan untuk membersihkan semua perangkat yang digunakan dan bahan baku yang sudah Anda siapkan sebelumnya. Bahan baku dan perangkat yang bersih akan menjaga makanan tetap higienis sehingga khasiatnya bisa berdampak positif bagi kesehatan.
Apabila sudah, Anda bisa mengikuti cara memasak tumis bayam Jepang dibawah ini :
- Pertama cuci bayam Jepang yang sudah Anda siapkan, kemudian iris dengan ukuran kurang lebih 5 hingga 6 cm saja.
- Selanjutnya Anda bisa mengiris jahe yang sudah disiapkan dengan bentuk memanjang seperti korek api.
- Cincang bawang putih sampai halus, lalu potong cabai merah yang sudah disiapkan sebelumnya dengan arah menyerong.
- Siapkan wajan dan masukkan minyak goreng secukupnya saja. Tunggu hingga panas, lalu masukkan jahe beserta bawang putih yang sudah dicincang sebelumnya
- Tumis bahan-bahan tersebut hingga wangi.
- Setelahnya, masukkan juga cabe merah dan tumis hingga terlihat layu.
- Masukkan spinak yang sudah Anda siapkan sebelumnya, aduk hingga merata dengan bahan-bahan yang sudah dimasukkan sebelumnya.
- Masukkan bumbu tambahan seperti kecap asin, merica dan garam untuk menyempurnakan rasa.
- Aduk hingga benar-benar menyatu dan semua bumbu menyerap ke dalam daun.
- Hidangkan setelah matang
Ketika Anda memasak tumis bayam Jepang, sangat tidak direkomendasikan untuk menambahkan air. Soalnya bayam Jepang ini sendiri memiliki kandungan air yang sangat tinggi. Jadi rasanya akan berbeda jika Anda menambahkan terlalu banyak air.
Pastikan untuk mengikuti langkah-langkah membuat menu tersebut secara sistematis. Kalau Anda salah dalam melakukannya, mungkin cara memasak tumis bayam Jepang ini tidak akan sesuai dengan harapan. Selamat mencoba.
Resep Ayam Suwir Pedas Nikmat untuk Sajian Keluarga
Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan resep ayam suwir pedas nikmat yang sangat pas untuk Anda nikmati bersama keluarga. Resep satu ini sangat mudah untuk Anda praktekkan bahkan jika Anda pemula sekalipun. Soalnya teknik pembuatan dan bahan-bahan yang diperlukan juga tidak terlalu ribet.
Sajian menu satu ini sangat pas untuk Anda hidangkan bersama keluarga saat sarapan, makan siang, ataupun makan malam. Bahkan menu satu ini sangat rekomended untuk disajikan ketika Anda kedatangan tamu. Seperti kita ketahui, sajian ayam bisa dibilang sebagai sajian yang istimewa di Negeri ini.
Ada banyak sekali menu olahan ayam yang bisa Anda coba. Salah satunya tentu saja adalah resep ayam suwir pedas nikmat yang akan kita bahas ini. Namun untuk membuatnya, tentu saja Anda harus menyiapkan bahan-bahan terlebih dahulu. Apa saja bahan-bahan yang diperlukan tersebut? Simak penjelasannya di bawah ini.

Bahan-Bahan yang Diperlukan
Membuat menu masakan ini tidak membutuhkan bahan yang banyak. Anda hanya perlu menyiapkan bahan baku terlebih dahulu. Lalu jangan lupa untuk menyiapkan bahan bumbu yang hendak dihaluskan, serta bumbu untuk sambalnya. Bahan-bahan selengkapnya ada pada daftar di bawah ini.
- ayam 1/2 ekor
- serai 1 batang
- daun salam 2 lembar
Selain bahan baku di atas, ada juga bahan bumbu yang nantinya akan dihaluskan.
- bawang putih ukuran sedang 2 siung
- lengkuas sepanjang 2 cm saja
- cabai rawit merah 5 buah saja
- kemiri 2 butir saja, sangrai hingga kering
- bawang merah ukuran sedang 6 butir saja
- garam 1 sendok teh
- cabai merah biasa ukuran besar 3 buah
- gula pasir 1/2 sendok teh
Terakhir, Anda juga harus menyiapkan bahan-bahan untuk sambalnya seperti di bawah ini.
- bawang putih 4 siung besar
- tomat segar yang sudah matang 2 buah
- gula pasir 1/2 sendok teh
- cabai rawit merah 3 buah
- bawang merah 6 butir saja
- garam 1 sendok teh
- air perasan jeruk limau 1 sendok teh
- cabai merah biasa ukuran besar 4 buah
Setelah bahan-bahan di atas Anda siapkan, kita bisa melanjutkan proses pembuatan resep kali ini ke tahap pengolahan.

Cara Membuat Ayam Suwir Pedas Nikmat
Seperti sudah kami paparkan sebelumnya, resep ayam suwir pedas nikmat ini tidak sulit. Anda hanya perlu mengikuti langkah yang akan kami jelaskan di bawah ini. Karenanya Anda harus teliti karena apabila sampai salah mungkin hasil olahan dan rasanya tidak sama.
- Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah membagi ayam menjadi 4. Kemudian bersihkan hingga hilang semua kotorannya.
- Memarkan serai yang sudah Anda siapkan.
- Haluskan semua bumbu halus dengan blender.
- Goreng bawang putih dan bawang merah untuk sambal ayam.
- Buang biji cabai lalu goreng.
- Potong tomat untuk bahan sambal, sisihkan.
Setelah proses di atas Anda lakukan, kita bisa melanjutkan resep ayam suwir pedas nikmat ini ke tahap penyelesaian. Ikuti langkah-langkahnya di bawah ini :
- Lumuri ayam yang sudah dipotong dan dibersihkan dengan bumbu dan satukan dengan daun salam beserta serai. Diamkan selama 30 menit saja.
- Simpan ayam tersebut pada oven dengan suhu kurang lebih 160 derajat. Tunggu kurang lebih satu jam hingga benar-benar matang. Angkat dan tiriskan beberapa saat.
- Setelah dingi, suwir daging ayam tersebut sesuai selera Anda.
- Haluskan bumbu sambal yang sudah disiapkan sebelumnya. Aduk ayam suwir tersebut dengan bumbu dan sambal yang sudah Anda buat hingga rata.
Setelah proses pembuatan di atas selesai http://147.139.163.238, Anda hanya perlu menghidangkan sajian menu satu ini di meja makan. Jangan lupa untuk melakukan plating yang baik dan menyajikan menu satu ini ketika hangat. Resep ayam suwir pedas nikmat ini akan jauh lebih maksimal apabila Anda menikmatinya dengan nasi hangat.
Cara Membuat Nasi Kebuli Kambing dengan Rice Cooker
Cara membuat nasi kebuli kambing banyak dicari orang di internet. Bukan tanpa alasan, menu satu ini memang memiliki cita rasa yang nikmat dengan aroma khas arab yang tebal. Seperti kita ketahui, makanan Timur Tengah sangat kental dengan rempah-rempah.
Hal ini membuat rasa pada varian nasi satu ini sangatlah beragam dan lezat. Tak heran kalau penggemar sajian satu ini sangatlah banyak. Tentu saja Anda juga bisa menyajikannya bagi keluarga sambil bermain judi slot online hoki di rumah. Cara membuat nasi arab ini sendiri tidaklah sulit. Bahkan Anda bisa membuatnya dengan menggunakan rice cooker yang Anda miliki di rumah.
Sebenarnya cara membuat nasi kebuli kambing ini mirip dengan cara membuat nasi uduk ataupun nasi kuning. Namun ada beberapa bahan tambahan khusus yang diperlukan untuk menambahkan cita rasa Timur Tengahnya.

Bahan-Bahan yang Diperlukan
Untuk membuat nasi khas Arab ini, Anda perlu menyiapkan banyak bahan baku. Namun tak usah khawatir karena bahan bakunya bisa dengan mudah Anda beli di toko atau minimarket terdekat. Apa saja bahan baku yang diperlukan untuk membuat nasi kebuli ini? Simak penjelasannya di bawah ini.
- iga dan daging kambing 700 gram saja, potong-potong kecil saja
- beras pulen 1 kg saja, cuci hingga bersih
- garam dapur secukupnya
- air bersih secukupnya
- bawang bombay ukuran besar 1 buah saja, iris dengan tipis
- kayu manis 2 batang ukuran sedang
- sereh yang sudah dimemarkan 3 batang saja
- buah cengkeh segar 9 butir
- kapulaga 4 butir saja
- kembang lawang 3 butir
- Kaldu Kambing sesuai selera secukupnya
Selain bahan baku utama di atas, ada juga beberapa bahan bumbu halus yang harus Anda siapkan. Berikut ini daftarnya.
- bawang merah 11 butir
- bawang putih 6 butir
- pala bubuk ½ sdm
- jahe ukuran 2 ruas jari.
- Ketumbar, disangrai dulu 1 sdm saja
- Merica bubuk 1 sdt
- Jintan yang sudah disangrai 1/2 sdt
Apabila bahan baku dan bumbu halus tersebut sudah Anda siapkan seluruhnya, hanya tinggal melanjutkan cara membuat nasi kebuli kambing ini ke tahap selanjutnya.

Proses Pembuatan Nasi Kebuli Kambing dengan Rice Cooker
Karena Anda hendak menggunakan rice cooker, maka langkah pertama yang harus dilakukan adalah menyiapkan rice cooker yang bersih dan sesuai kapasitasnya. Lebih jauh pastikan juga bahan baku serta bumbu yang dipilih berada dalam kondisi segar dan higienis agar tidak berdampak buruk bagi kesehatan.
Untuk cara membuat nasi kebuli kambing selanjutnya, Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut.
- Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah merebus tulang iga dan daging kambing yang sudah disiapkan sebelumnya hingga Angkat dan tiriskan setelahnya.
- Sisihkan air kaldu dari rebusan daging tersebut.
- Tumis semua bumbu yang sudah Anda siapkan seperti kapulaga, sereh, kayu manis, cengkeh beserta kembang lawang hingga matang dan mengeluarkan bau harum.
- Ambil bumbu tersebut sebagian saja, masukkan ke dalam air kaldu.
- Setengahnya lagi, masukkan ke dalam wajan sebagai bumbu daging kambing.
- Masukkan potongan daging kambing yang sudah Anda siapkan sebelumnya ke dalam wajan yang sudah dibumbui. Tambahkan garam sesuai selera. Terus masak hingga air dan bumbu benar benar meresap.
- Goreng daging kambing rebus hingga matang. Sisihkan
- Masukkan beras yang sudah dicuci ke dalam rice cooker, tambahkan air kaldu yang sebelumnya sudah disiapkan. Tambahkan garam dan air jika diperlukan. Tunggu hingga matang.
- Setelah matang, aduk nasi hingga merata, kemudian kukus kembali selama 10 menit.
Setelah langkah tersebut Anda lakukan, Anda bisa mulai menata penyajian. Caranya juga tidak sulit, tuangkan nasi yang sudah matang ke dalam nampan, kemudian taburi dengan bawang goreng atau kismis. Tuang juga daging kambing yang sudah digoreng di atasnya. Mudah sekali bukan cara membuat nasi kebuli kambing ini?
Resep Tempe Goreng Daun Jeruk yang Nikmat untuk Sarapan
Dari sekian banyak resep yang bisa Anda coba di rumah, resep tempe goreng daun jeruk adalah salah satu yang terbaik. Resep satu ini sudah terbukti kelezatannya dan memiliki kandungan gizi yang sangat baik. Terlebih kalau Anda berencana untuk menghidangkannya ketika sarapan.
Tempe merupakan salah satu bahan makanan yang bisa dengan mudah Anda temukan di Indonesia. Padahal di beberapa negara, olahan kedelai satu ini merupakan sajian yang mewah. Salah satunya di Jepang. Bahan makanan ini dijual dengan harga yang fantastis. Karenanya jangan pernah menyepelekan varian menu satu ini.
Di samping itu, kandungan protein pada kacang kedelai sangatlah tinggi dan bisa meningkatkan semangat keluarga di pagi hari. Terlebih lagi, rasa dari sajian satu ini memang sangat mantap. Pasti keluarga Anda akan sangat menyukainya. Untuk membuat resep tempe goreng daun jeruk ini ada beberapa bahan yang harus Anda siapkan.

Bahan-Bahan Tempe Goreng Daun Jeruk
Untuk membuat menu masakan satu ini ada beberapa bahan baku yang harus Anda siapkan terlebih dahulu. Penasaran apa saja? Berikut ini daftar bahan baku yang harus disiapkan.
- tempe 400 gram
- daun jeruk 15 lembar
- garam 2 ½ sendok teh saja
- air bersih 450 ml
- daun salam 1 lembar saja
- minyak goreng atau minyak kelapa secukupnya
- gula pasir ½ sendok teh
Tak hanya bahan baku di atas saja, ada juga beberapa bumbu yang harus Anda haluskan nantinya. Bumbu-bumbu yang harus disiapkan dalam resep tempe goreng daun jeruk ini adalah:
- Kemiri 2 butir
- bawang merah 4 butir
- ketumbar 1 ½ sendok teh
- bawang putih 3 siung besar
Apabila bahan-bahan di atas sudah Anda siapkan seluruhnya, kita bisa melanjutkan proses pembuatan ke tahap selanjutnya.

Proses Pembuatan Tempe Goreng Daun Jeruk
Langkah selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah melakukan pengolahan bahan-bahan. Tidak sulit, Anda hanya perlu mengikuti langkah-langkah di bawah ini secara berurutan.
- Bersihkan tempe yang sudah Anda siapkan sebelumnya, potong dadu dengan ketebalan 1 cm saja.
- Cuci daun pohon jeruk yang sudah Anda siapkan, buang tulang daunnya.
- Haluskan bumbu yang sudah Anda siapkan sebelumnya hingga benar-benar merata.
- Masukkan air ke dalam panci, simpan di atas kompor dengan nyala besar.
- Taruh bumbu halus yang sudah Anda siapkan sebelumnya.
- Masukkan garam, daun salam, gula dan daun jeruk juga ke dalamnya.
- Rebus hingga mendidih.
- Setelah air benar-benar mendidih, Anda bisa mulai memasukkan tempe yang sudah dipotong ke dalamnya.
- Tunggu hingga matang dan bumbunya benar benar meresap.
- Setelah matang tiriskan.
Setelah langkah-langkah tersebut Anda selesaikan, proses pembuatan resep tempe goreng daun jeruk ini sudah sampai pada tahap penyelesaian. Caranya adalah berikut ini :
- Siapkan wajan di atas kompor, isi dengan minyak goreng yang masih baru.
- Panaskan minyak tersebut.
- Masukkan tempe yang sudah dibumbui hingga matang dan kering.
- Angkat dan tiriskan
- Menu siap untuk dihidangkan.
Setelah proses diatas Anda selesaikan seluruhnya, Anda hanya tinggal melakukan plating dengan baik. Anda bisa menambahkan irisan daun pohon jeruk muda di atasnya agar rasa tempe goreng ini jauh lebih nikmat.
Menu satu ini sangat pas untuk disajikan ketika hangat. Terlebih jika Anda berencana untuk memakannya bersama keluarga saat sarapan sambil bermain slot deposit pulsa. Namun pastikan Anda mengikuti resep tempe goreng daun jeruk ini secara berurutan agar tidak terjadi kesalahan saat memasaknya.
Resep Toge Tahu Istimewa untuk Makan Malam Keluarga Anda
Resep toge tahu istimewa sangat disukai oleh banyak orang. Biasanya menu satu ini dijadikan tumis dan disajikan dalam berbagai momen. Toge sendiri memiliki kandungan gizi yang sangat baik untuk kesehatan. Soalnya toge ini memiliki kadar vitamin C yang sangat tinggi.

Terlebih Anda juga bisa mendapatkan kadar protein tinggi dari tahu yang diolah. Apabila Anda menyajikan toge tahu ini dengan cara biasa, tentu saja keluarga akan bosan. Karenanya pada kesempatan kali ini kami akan memberikan resep toge tahu yang akan sangat pas untuk disajikan saat makan malam bersama keluarga.
Resep toge tahu istimewa ini pastinya akan membuat keluarga Anda puas dengan masakan yang disajikan. Ini akan membuat momen makan malam menjadi lebih berkualitas. Langsung saja, ikuti paparan resep selengkapnya pada pembahasan dibawah ini.

Bahan-Bahan yang Diperlukan
Untuk membuat resep toge tahu ini tentunya Anda harus menyiapkan bahan-bahan terlebih dahulu. Pastikan bahan-bahan yang Anda siapkan berada dalam kondisi higienis. Hal ini bertujuan supaya makanan yang Anda oleh berdampak positif bagi kesehatan keluarga Anda.
- Toge 100 gram saja, jangan lupa untuk memilih yang berkualitas dan segar
- cabe merah berukuran besar 2 buah. potong tipis atau serong
- cabe hijau berukuran besar 2 buah, potong tipis atau serong
- tahu putih 200 gram saja, potong dadu ukuran sedang. Jangan terlalu besar kalau ingin kuahnya meresap.
- Buah tomat yang masih segar berukuran besar, potong sedang
Selain bahan baku di atas, ada juga bumbu resep toge tahu istimewa yang harus Anda siapkan seperti di bawah ini.
- Kemiri 3 butir saja, sangrai hingga kering
- Sasa secukupnya
- minyak goreng 1 sendok makan
- bawang merah 5 butir saja
- bawang putih 4 siung kecil
- garam dapur secukupnya
- gula pasir secukupnya
- Air bersih secukupnya
Cara Membuat Menu Toge Tahu Istimewa
Setelah bahan-bahan di atas selesai Anda siapkan, Anda bisa melanjutkannya proses pembuatan. Ikuti langkah yang kami paparkan ini tahap demi tahap agar tidak ada kesalahan saat membuatnya. Pastikan juga kalau peralatan yang digunakan untuk memasak dalam kondisi bersih.
- Siapkan ulekan atau blender. Haluskan semua bahan bumbu yang sudah Anda siapkan sebelumnya. Sisihkan setelah halus.
- Panaskan minyak pada wajan, lanjutkan dengan menumis semua bumbu halus tersebut hingga wangi.
- Masukkan potongan cabai dan tomat yang sudah Anda potong-potong sebelumnya. Tunggu hingga layu.
- Tuangkan air secukupnya pada wajan tersebut. Lakukan dengan perlahan. Tunggu hingga benar-benar mendidih.
- Masukkan tahu yang sudah dipotong-potong ke dalam wajan tersebut. Masak hingga tahu mengapung.
- Terakhir masukkan toge dan aduk hingga merata.
- Masukkan perasa, gula dan garam secukupnya, aduk kembali hingga merata dan benar-benar matang.
- Aduk semua bahan yang sudah Anda siapkan bahan-bahan tersebut sampai tercampur dengan merata. Masak kembali sampai matang.
- Tuangkan pada wadah yang sesuai, bisa ditambahkan bawang goreng sesuai selera. Rasanya akan jauh lebih nikmat.
Cicipi terlebih dahulu masakan yang sudah Anda buat setelah selesai. Koreksi rasa jika memang diperlukan. Setelah semuanya selesai, Anda bisa menyajikan menu tersebut di hadapan keluarga. Dengan kombinasi menu di atas, Anda bisa menyajikannya untuk 4 orang.
Agar rasanya lebih maksimal, Anda bisa mengkombinasikan menu tahu toge tersebut dengan kerupuk. Jangan lupa, pastikan untuk menyajikannya selagi hangat agar rasa dari resep toge tahu istimewa ini jauh lebih nikmat. Baca juga ayam jerit kemangi
Resep Masak Ayam Jerit Kemangi yang Menggugah Selera
Resep masak ayam jerit kemangi menjadi masakan favorit bagi pecinta kuliner pedas dan pecinta daging ayam. Daging ayam menjadi salah satu bahan masakan yang paling sering dipilih bagi para ibu rumah tangga karena mudah dijumpai, lezat, terjangkau dan juga bisa diolah menjadi berbagai macam masakan.
Saking banyaknya menu masakan yang bisa dipilih, terkadang membuat kita bingung untuk menyesuaikan selera. Bagi Anda yang suka dengan masakan pedas dan masih ada daging sisa di kulkas, tidak ada salahnya jika Anda membuat ayam jerit kemangi yang khas dengan rasa pedasnya dan berikut ulasannya.

Bahan-bahan yang Diperlukan
Bahan utama yang harus dipersiapkan dalam resep masak ayam jerit kemangi adalah dada ayam 500 gram, air 100 ml, daun kemangi 2 genggang dan daun jeruk yang disobek-sobek sebanyak 4 lembar. Bahan tambahannya adalah jeruk kunci, saus tiram, minyak goreng, gula pasir, lada dan garam.
Sebelum membuat bumbu halus, Anda harus menyiapkan beberapa bahan pembuatan bumbu halus terlebih dahulu, yaitu cabe rawit 100gram, tomat 1 buah dan buang bijinya, bawang putih 5 siung, bawang merah 10 siung, kunyit bakar 2 cm, kencur 2 cm, kemiri yang disangrai 3 butir.

Proses Pemasakan Ayam Jerit Kemangi
Setelah Anda mengetahui bahan apa saja yang dibutuhkan untuk memasak ayam jerit kemangi ini, Anda juga perlu mengetahui bagaimana urutan proses pemasakannya. Tujuannya adalah agar saat masakan sudah matang hasilnya akan sempurna. Berikut ini adalah urutan proses pemasakannya.
-
Suwir-suwir Daging Ayam
Dalam resep masak ayam jerit kemangi, Anda diharuskan menyuwir daging ayam sebagai bahan utamanya. Sebelumnya, Anda harus menggoreng daging ayam sampai matang yang ditandai dengan warna kecokelatan. Apabila ayam matang, angkat dan tunggu agar tidak panas sehingga mudah disuwir.
-
Haluskan Bahan Bumbu
Apabila suwiran ayam sudah siap, langkah selanjutnya adalah mempersiapkan bahan bumbu halus. Bumbu halus inilah yang menjadi kunci untuk membuat masakan Anda terasa lebih lezat dan tentunya menggugah selera. Siapkan terlebih dahulu semua bahan bumbu halus yang dibutuhkan untuk membuat ayam jerit kemangi ini.
Masukkan cabe rawit, bawang merah, bawang putih, tomat, kunyit bakar, kencur dan kemiri ke dalam blender untuk disangrai. Selain blender, Anda juga bisa menggunakan food processor agar lebih mudah dan hasilnya pun maksimal. Barulah setelah itu Anda bisa menghaluskan bumbu menggunakan blender.
-
Tumis Bumbu hingga Matang
Setelah semua bumbu dihaluskan dan sudah siap dimasak, Anda bisa mempersiapkan wajan di atas kompor. Jangan lupa untuk menuangkan minyak secukupnya untuk menumis bumbu. Nyalakan kompor dengan api sedang agar bumbu bisa matang sempurna. Resep masak ayam jerit kemangi ini memiliki bumbu yang khas dan lezat.
Tunggu minyak sampai panas terlebih dahulu baru masukkan bumbu halus dan tumis. Aduk perlahan bumbu di atas wajan hingga tercium harum khas bumbu. Setelah itu, tambahkan daun jeruk untuk mengeluarkan wangi dan cita rasa dari bumbu tersebut sehingga bisa membuat ayam suwir terasa lebih lezat.
-
Masak Daging Suwir sampai Matang
Langkah terakhir adalah tinggal memadukan daging suwiran dengan bumbu halus yang sudah ditumis sebelumnya. Masak kedua bahan tersebut dan aduk merata. Kemudian, tambahkan sedikit air, garam, bumbu saus tiram, gula pasir dan lada. Tunggu sampai bumbu meresap dan air menyusut, jangan lupa untuk mencicipinya.
Mudah, bukan? Anda bisa menjadikan resep di atas sebagai inspirasi untuk membuat masakan daging ayam yang lebih lezat agar tidak bosan. Selain itu, Anda juga bisa mengkreasikan resep masak ayam jerit kemangi sesuai dengan selera masing-masing orang.